DETAIL BERITA

SMAN 5 Mataram Jadi Pusat Implementasi Penyelenggara SKS di NTB

SMAN 5 Mataram Jadi Pusat Implementasi Penyelenggara SKS di NTB


SMAN 5 Mataram sebagai satu-satunya sekolah penyelenggara Sistem Kredit Semester (SKS) di NTB menerima banyak tamu dan undangan dari SMA di Prov. NTB. Ada yang langsung datang ke SMAN 5 Mataram dari Pulau Sumbawa. Ada juga yang mengundang SMAN 5 Mataram sebagai narasumber di kegiatan seminar atau workshop di sekolah masing-masing. Kembali digalakkannya penerapan SKS pada satuan pendidikan SMA di wilayah tidak terlepas dari arahan Kepala Dikbud NTB, Dr. H. Aidy Furqan, S.Pd, M.Pd mulai menjabat. Selain itu, NTB adalah pelopor penyelenggaraan SKS sejak tahun 2005. Kemudian penyelenggaraan SKS di NTB diadopsi oleh beberapa SMA di luar NTB.  

Ada 14 sekolah di NTB yang sejatinya sebagai penyelenggara SKS sesuai SK Kepala Dikpora Tahun 2005. Namun, SMAN 5 Mataram yang berhasil dan secara berkelanjutan tetap sebagai penyelenggara SKS. SMAN 5 Mataram satu diantara 600 SMA se-Indonesia peneyelenggara SKS saat ini. Setiap tahun seluruh SMA penyelenggara SKS berkumpul secara nasional yang diwadahi Kemendikbud RI karena penyelenggaraan SKS adalah program strategis nasional dalam peningkatan mutu pendidikan nasional. Oleh karena Kemendikbud RI telah menetapkan beberapa regulasi sebagai Legal Standing untuk mengawal implementasi penyelenggaraan SKS di SMA. Diantaranya UU No 20/2003 Sisdiknas Pasal 12 ayat (1) b, PP No 19/2005, 32/2013 SNP Pasal 11 (PP 19/2005) dan PP 32/2013, Pasal 11 s.d 18 dihapus. Bahkan dalam Permendikbud No 158/2014 sangat gamblang menyatakan tentang penyelenggaraan SKS yaitu Pasal Pasal 1 ayat (2) Sistem Kredit Semester selanjutnya disebut SKS adalah bentuk penyelenggaraan pendidikan yang peserta didiknya menentukan jumlah beban belajar dan mata pelajaran yang diikuti setiap semester pada satuan pendidikan sesuai dengan bakat, minat, dan kemampuan/kecepatan belajar.

Kepala Dikbud NTB yang notabene adalah pelopor Penyelenggara SKS sejak mulai menjabat selalu menegaskan tentang praktek baik dan mendorong SMA se-NTB sebagai penyelenggara SKS. Hal ini diungkapkan pada forum-forum Focus Group Disscusion antar Stakeholder pendidikan NTB. Bahkan Baliau secara inflisit menyatakan tentang study tiru implementasi penyelenggara SKS dengan SMA 5 Mataram melalui Program Sister School. Pada kesempatan lain, beliau juga tetap memantau SMA-SMA yang telah berkunjung ke SMAN 5 Mataram melalui media massa atau group social media.

Sampai Senin kemarin (3/8/20), sudah 4 SMA yang datang langsung dan tanda tangani kontrak kerja sama Sister School di SMAN 5 Mataram. Diantaranya, SMAN 1 Palibelo Kab. Bima, SMAN 1 Gerung, SMAN 1 Kota Bima, dan SMAN 1 Dompu. Ada beberapa sekolah yang sudah meminta jadwal kunjungan ke SMAN 5 Mataram. Namun, untuk SMA di Kota Mataram banyak yang mengundang langsung ke sekolah masing-masing. Banyaknya tamu dan undangan menjadi berkah tersendiri bagi SMAN 5 Mataram. Hal ini selalu diungkapkan oleh Drs. H. Arofiq,M.M selaku kepala sekolah dalam setiap prolog kunjungan. Musanni, S.Pd, M.Pd selaku Wakasek Bidang Kurikulum juga menjadi lebih luas jam terbangnya untuk memajukan mutu pendidikan di NTB.

1. Kunjungan SMAN 1 Palibelo Kab. Bima

2. Kunjungan SMAN 1 Gerung

3. SMAN 1 Kota Bima