DETAIL BERITA

Penutupan FMS 1438 H

Penutupan FMS 1438 H


Dalam rangka memeriahkan peringatan maulid nabi Muhammad SAW 1438 H. Remaja Islam Masjid SMAN 5 Mataram (RISMA) menyelenggarakan beberapa kegiatan lomba. Kegiatan itu dinamakan Festival Maulid Nabi (FMS) 1438 H. Kegiatan tersebut merupakan kegiatan rutin tahunan RISMA SMALA. FMS tahun ini diikuti oleh SMA/MA se kota Mataram. Sebagai puncak FMS 1438 H diselenggarakan penutupan pada sabtu, 29 Januari 2017. Beragam acara pada penutupan FMS tahun ini diantaranya tausiyah yang disampaikan oleh Ust. H. Fitrah. Kegiatan FMS tersebut ditutup oleh Plt. Kepala Sekolah SMAN 5 Mataram H. Nasrudin,BA